Sabtu, 05 Februari 2011

Julio Cesar: Kami Akan Kejar Milan



DuniaSoccer Penjaga gawang Julio Cesar meyakini Inter Milan masih bisa meraih gelar scudetto musim ini. I Nerazzurri memang sudah memperlihatkan peningkatan performa dan mulai memperbaiki posisinya di klasemen Serie-A.

Kemenangan 3-0 atas Bari, Jumat (4/2) dini hari tadi membuat Inter naik ke posisi ketiga klasemen Serie-A. Selisih tujuh poin dari pemimpin sementara AC Milan. Namun, I Nerazzurri masih menyimpan satu pertandingan di tangan.

Raihan sempurna ini pun membuat sang kiper pede bakal bisa mengejar poin AC Milan. "Kami sekarang mulai mengejar. Mari berharap kami bisa berada di sana (puncak klasemen) secepat mungkin," ungkap Julio Cesar kepada Inter Channel .

"Aku selalu memperhatikan klasemen. Aku melihat pertandingan selanjutnya dan membuat perhitungan," tambahnya.

Kiper asal Brasil itu sendiri baru saja pulih dari cedera bahu. Dan, saat ini berhasil menjaga gawangnya tetap bersih dari gol saat melawan Bari. Ia juga bakal kembali membela I Nerazzurri pada laga besar kontra AS Roma, Minggu (6/2).

Selengkapnya...

Nagatomo Bangga Berkostum Nerazzurri



Liputan 6 Bek kiri Timnas Jepang Yuto Nagatomo berbicara tentang kepindahannya ke Inter Milan. Pemain berusia 24 tahun itu merasa sangat bangga bisa mengenakan seragam Nerazzurri, klub yang musim lalu menjuarai Liga Champions, Serie A Italia, dan Coppa Italia.

Nagatomo yang bergabung dari Cesena berharap bisa menuntaskan ambisinya setelah impiannya terwujud. Meski belum sekalipun bermain untuk Inter, dia merasa segalanya berjalan dengan baik. Dukungan dari rekan-rekan baru juga dirasakan banyak membantu.

"Inter merupakan klub yang saya inginkan. Mereka juara dunia antarklub dan saya sangat bangga bisa bergabung," seru Nagatomo kepada Inter.it. "Semua orang di Inter sangat baik terhadapku dan ini sebuah awal yang lancar."

Nagatomo tak puas diri. Dia menyatakan, akan berlatih keras agar mendapat kepercayaan dari pelatih Leonardo. "Saya siap kapanpun pelatih membutuhkanku —termasuk partai besar kontra AS Roma di Stadio Giuseppe Meazza, Minggu (6/2)," tuturnya menambahkan.

Nagatomo bermain impresif untuk membawa Jepang menjadi kampiun Asia bulan lalu di Qatar. Ia bergabung dengan Inter sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim, namun tidak tertutup kemungkinan bermain penuh musim depan jika mampu menunjukkan kelasnya. Kaki kanan dan kirinya yang sama-sama hidup menjadi modal berharga bagi mantan pemain FC Tokyo ini.

Selengkapnya...

Chivu Diskors Empat Partai



Liputan 6 Bek Inter Milan Cristian Chivu diskors empat partai. Bentuk hukuman atas tindakan brutalnya ketika Inter mengalahkan Bari 3-0 pada partai lanjutan Serie A di Stadio San Nicola, Kamis (3/2).

Bek internasional Rumania ini memukul wajah pemain Bari Marco Rossi di 13 menit selepas babak kedua dimulai. Insiden pemukulan ini terlepas dari pengamatan wasit yang mungkin akan mengganjarnya dengan kartu merah. Tetapi tidak membuat mantan pemain AS Roma itu lolos dari hukuman.

Komite Disiplin Federasi Sepakbola Italia (FIGC) hari ini mempelajari video rekaman pertandingan di kandang Bari tersebut. Dan setelah mendapati cukup bukti menjatuhkan skors empat pertandingan Serie A.

Chivu sebelumnya menyatakan penyesalannya atas tindakannya tersebut. "Sulit dijelaskan," tuturnya kepada Sky Sport Italia. "Saya hanya ingin mengucapkan permohonan maaf kepada (Marco) Rossi. Saya juga meminta maaf kepada semua orang, terutama kepada dua anakku yang suatu hari akan menyaksikan rekaman pertandingan itu."

Inter memiliki hak mengajukan banding atas putusan tersebut. Tapi, sejauh ini Inter belum mengambil sikap apakah menerima atau menentangnya.

Selengkapnya...