Rabu, 02 Februari 2011

Julio Cesar: Untuk Apa Saya Bergabung Dengan United?



Goal.com Portiere Inter Milan, Julio Cesar, menyanggah pemberitaan yang menghubung-hubungkannya dengan kepindahan ke Manchester United.

Kiper 31 tahun itu dilaporkan menjadi incaran utama Sir Alex Ferguson sebagai pengganti Edwn van der Sar yang akan pensiun di akhir musim.

Kabar ini juga berbarengan dengan kemungkinan datangnya Emiliano Viviano ke Appiano Gentile dari Bologna, yang diproyeksikan sebagai pengganti Cesar

Meskipun demikian, penjaga gawang asal Brasil itu mengklaim ia tak pernah mendapat kontak dari kubu Old Trafford, ataupun klub lain.

"United? Saya belum dihubungi oleh siapa pun, dan setahu saya, Inter juga demikian," kata Cesar kepada La Gazzetta dello Sport.

Kiper terbaik Liga Champions musim lalu itu juga menyatakan dirinya tak melihat adanya alasan untuk hengkang dari Inter.

"Saya tak melihat adanya alasan kenapa saya harus berganti klub dengan kontrak yang baru berakhir tahun 2014."

"Jika pihak klub ingin mengatakan sesuatu kepada saya suatu saat nanti, maka saya akan bertemu presiden Massimo Moratti dan berbicara dengannya."

Selengkapnya...

Cesar: Tak Ada Alasan Tinggalkan Inter Demi MU



Bolanews Kiper Inter Milan, Julio Cesar, akhir-akhir ini dihujani pemberitaan yang mengaitkan dirinya dengan raksasa Inggris, Manchester United (MU). Namun, dengan tegas ia berjanji setia pada Nerazzurri.

Penjaga gawang berusia 31 tahun itu dikaitkan dengan kemungkinan akan dijual oleh Nerazzurri ke Old Trafford setelah pengumuman yang dilakukan oleh Edwin van der Sar mengenai rencana pensiunnya di akhir musim ini.

Hal ini pun bertepatan dengan beredarnya kabar yang mengatakan ada kemungkinan kiper Bologna, Emiliano Viviano, hijrah ke Appiano Gentile. Itu akan menambah tekanan bagi Cesar untuk bisa menjadi pilihan utama di bawah mistar Nerazzurri.

Namun, kontras dengan spekulasi yang berkembang, kiper utama tim nasional Brasil itu justru mengklaim Manchester United tidak pernah mendekatinya. Dengan tegas Cesar pun mengungkapkan bahwa ia akan tetap di Giuseppe Meazza hingga kontraknya berakhir.

"United? Saya tidak pernah mendengarnya dari siapa pun, dan dari yang saya tahu, begitu pun dari Inter," ujar Cesar pada La Gazzetta dello Sport. "Saya tidak melihat alasan mengapa harus mengubah klub ketika kontrak baru akan berakhir pada 2014," tambahnya.

Cesar pun yakin Inter tidak akan merencanakan apa pun mengenai keberadaannya di Giuseppe Meazza saat ini karena tidak ada pembicaraan apa pun dengan sang presiden, Massimo Moratti. "Jika klub ingin memberitahu sesuatu pada saya di masa yang akan datang, maka saya akan duduk dengan presiden Massimo Moratti dan bicara dengannya," tutup kiper yang membela Nerazzurri sejak 2005.

Selengkapnya...

Lucio Absen Hingga Laga Liga Champions, Cambiasso ???



Goal.com Akibat cedera paha, Lucio hampir dipastikan absen membela Inter Milan saat menghadapi Bayern Muenchen pada babak 16 besar Liga Champions, 23 Februari mendatang.

Dalam laman resmi klub, Inter mengonfirmasi cedera Lucio meski belum diketahui rentang pemulihannya.

"Kepala staf medis Inter, Profesor Franco Combi, sudah menempuh diagnosis Esteban Cambiasso Selasa (1/2) petang ini akibat pertandingan melawan Palermo," bunyi pernyataan itu.

"Cambiasso menderita cedera hamstring di paha kirinya, sedangkan otot paha kanan Lucio tertarik."

Rentang pemulihan Cambiasso lebih jelas, yaitu kira-kira dua pekan. Sementara kondisi Lucio lebih tidak diketahui.

Selengkapnya...

Pazzini Tak Bisa Main Di Liga Champions



DuniaSoccer Menjelang kembalinya brgulir babak 16 besar Liga Champions, Inter Milan termasuk yang sudah memperbarui daftar pemainnya. Sayang, dalam skuad teranyar, Inter tetap tak bisa menyertakan striker baru mereka, Giampaolo Pazzini.

Pazzini tidak bisa disertakan di arena Liga Champions karena pernah bermain di ajang yang sama dengan Sampdoria pada babak play-off , Agustus lalu.

Beda hal dengan tiga pemain baru Inter lainnya, Houssine Kharja, Andrea Ranocchia, dan Yuto Nagatomo. Ketiganya dimasukkan Inter ke daftar pemain untuk babak 16 besar Liga Champions.

Menariknya lagi, Inter juga menyertakan nama Walter Samuel ke dalam daftar kali ini. Padahal, bek asal Argentina itu sudha dipastikan harus absen hingga akhir musim karena cedera.

DAFTAR SKUAD INTER YANG KE LIGA CHAMPIONS
1 Julio Cesar, 2 Cordoba, 4 Zanetti, 5 Stankovic, 6 Lucio, 8 Thiago Motta, 9 Eto ’o, 10 Sneijder, 12 Castellazzi, 13 Maicon, 14 Kharja, 15 Ranocchia, 17 Mariga, 19 Cambiasso, 20 Obi, 21 Orlandoni, 22 Milito, 23 Materazzi, 25 Samuel, 26 Chivu, 27 Pandev, 29 Coutinho, 55 Nagatomo
B-List : Biraghi, Romano’, Crisetig, Dell’Agnello, Natalino, Bessa, Kysela, Gallinetta

Selengkapnya...

Efek Nagatomo Buat Inter Populer Di Jepang



Aksibintang.com Efek kedatangan Yuto Nagatomo cepat dirasakan oleh Inter Milan. Dalam kurun kurang dari 24 jam, Inter dan Nagatomo mendadak jadi topik paling sering dibahas oleh media-media di Jepang.

Bahkan, selama sehari Inter mampu menyingkirkan kepopuleran timnas Jepang yang baru saja meraih gelar juara Piala Asia 2011. Sangat wajar mengingat Nagatomo bukan cuma menjadi pemain Jepang pertama di Inter, pun Asia pertama.

Setidaknya media-media seperti Yomiuri Shimbun dan Asahi Shimbun , Nikkan Sports , serta kantor berita jepang, Kyodo News , menjadikan kepindahan Nagatomo ke Inter sebagai headline mereka.

Selain itu, efek kedatangan Nagatomo juga dirasakan pada situs resmi Inter, www.inter.it. Dalam 12 jam terakhir, server inter.it menangkap adanya peningkatan jumlah visitor yang cukup signifikan, khususnya dari Jepang. Selain itu, ofisial fan-page Inter di Facebook juga kebanjiran ‘teman’ baru dari Jepang.

Nagatomo sendiri sebenarnya bukan cuma dincar oleh Inter. Setelah berhasil menjuarai Piala Asia 2011, Cesena (klub Nagatomo sebelumnya) mendapat tawaran dari klub-klub besar seperti AC Milan, Juventus, Barcelona, Manchester City, dan Schalke 04.

Selengkapnya...