Selasa, 04 Januari 2011

Jennifer Cinta Atmosfer Sepak Bola Indonesia


Animo masyarakat Indonesia terhadap sepak bola Indonesia belakangan sungguh luar biasa. Kala timnas berlaga di Piala AFF beberapa waktu lalu, masyarakat selalu memberikan dukungan penuh bagi Tim Merah Putih. Entah di dalam stadion saat bertanding maupun ketika berlatih.

Hal ini tak jarang membuat banyak orang asing berdecak kagum. Tak terkecuali Jennifer Kurniawan. Cewek yang merupakan kekasih striker timnas, Irfan Bachdim, mengaku langsung kepincut dengan suasana dan atmosfer sepak bola di Indonesia.

“Mereka tidak henti-hentinya berteriak dan memberikan dukungan bagi timnas. Ini sebuah hal yang luar biasa. Anstuasime masyarakat Indonesia terhadap sepak bola sungguh besar. Beda seperti di Jerman yang penontonnay lebih tenang,” ujar Jennifer kepada
Dunia Soccer
.


Ketika Indonesia bertarung melawan Malaysia pada laga leg kedua final Piala AFF di Stadion Gelora Bung Karno, Jennifer memang merasakan langsuung atmosfer sepak bola Indonesia. Dia datang untuk menyaksikan sang pujaan hati yang membela Laskar Garuda.

Kendati belum lama mengenal Indonesia, namun dia sudah jatuh cinta. Bahkan, dalam waktu dekat Jennifer berencana untuk menetap di negara ini. Meninggalkan Jerman yang merupakan negara tempat dia dibesarkan.

“Aku berencana menetap disini. Setelah ini, aku kembali ke Jerman untuk menyelesaikan beberapa urusan. Lalu kembali lagi ke Indonesia dan menjalani profesi sebagai model,” tambah Jennifer yang mengaku sudah mendapat tawaran dari beberapa agency modeling.

Kepindahan Jennifer ke Indonesia bukan karena faktor karier semata. Di sini, kesempatan dia untuk bercengkaram dengan sang pacar yang bermain di liga Indonesia. Apalagi, di Indonesia dia tidak sendiri. Jennifer akan menemani sang adik, Kim Jeffry Kurniawan, yang akan menetap di Indonesia dan memperkuat timnas U-23 yang dipersiapkan ke SEA Games 2011.

Kehadiran Jennifer tentu akan memudahkan adik tercinta untuk sukses berkarier di sepak bola Indonesia. setidaknya mengikuti jejak Irfan yang lebih dulu meraih kesuksesan. “Tentu saja, aku berharap Kim juga bisa bermain di timnas. Tapi, dia harus membuktikan diri terlebih dulu untuk meraih kesuksesannya,” lanjut Jennifer.

Info
Dunia Soccer

Tidak ada komentar: