Jumat, 11 Februari 2011

JELANG LAGA JUVENTUS VS INTER : Tiga Pemain Juventus Yang Harus Diawasi Inter



Goal.com Memuaskan fans di Olimpico Turin pastinya menjadi target utama Juventus dalam setiap melakoni laga kandang, termasuk laga sulit sekali pun seperti meladeni Inter, Senin dinihari WIB.

Dengan publik tuan rumah mendukung penuh, Juventus kini tinggal berharap pada kontribusi tiga pemain andalan mereka untuk bisa mengoyak jala Inter.

Milos Krasic



Grafik penampilan Milos Krasic menurun belakangan ini, tapi tidak drastis, yang artinya dia masih memiliki magis mengubah skor akhir laga menjadi hasil yang menguntungkan untuk Juventus.

Krasic sendiri memegang peran penting di lini tengah Juventus. Tak hanya mengatur serangan, tapi juga menjaga tempo, mengatur pola atau bahkan muncul dari lini kedua untuk mengeksekusi bola ke gawang lawan.

Alessandro Matri



Pemain yang baru didatangkan Juventus di pertengahan musim dari Cagliari ini menjelma menjadi salah satu andalan di sektor depan, di tengah krisis penyerang yang dialami tim.

Pekan lalu, Matri mencetak dua gol penting untuk membawa Juventus menang 3-1 atas Cagliari di Sant'Elia. Dengan mengandalkan kecepatan, Juventus boleh berharap banyak pada kecerdikan dan keuletan Matri untuk menggedor jala Inter.

Alessandro Alessandro Del Piero



Usia boleh terus bertambah, tapi juga demikian dengan kematangan bermain. Del Piero punya itu semua, dan pengalamannya itu bisa menjadi hal yang menguntungkanb bagi Juventus saat menjamu Inter.

Biasanya, Del Piero akan dimainkan di babak kedua. Meski punya waktu singkat untuk menunjukkan kapasitasnya sebagai salah satu striker kawakan, Del Piero tak jarang berhasil menunjukkan kualitasnya.

Tidak ada komentar: